23/02/17

3 Cara Merubah Hobi Menjadi Peluang Bisnis


Manusia pastilah memiliki setiap keunikan yang menjadi pembeda diantara yang lainnya. Begitupun dengan hobi yang dimiliki oleh setiap orang pastilah terdapat perbedaan diantaranya. Ada orang-oran yang memiliki hobi yang unik dari orang kebanyakan, bahkan bisa sampai menjadi sebuah peluang bisnis.

Pepatah lama mengatakan ‘Do What You Love and Love What You Do’’. Pepatah ini mengajarkan kita untuk melakukan suatu hal yang kita sukai. Begitu juga saat kita ingin memulai bisnis. Maka tidak perlu jauh-jauh mencari produk atau jasa apa yang akan kita jual. Kita bisa mengubah hobi yang kita miliki menjadi sebuah peluang bisnis. Berikut ini 3 Cara Merubah Hobi Menjadi Peluang Bisnis.

Buka Kursus dari Hobi yang Kamu Sukai

Kursus Online
foto by kurusuonlinekomputer.wordpress.com
Jika kamu memiliki hobi seperti melukis, bermain gitar, bermain piano, bermain basket ataupun yang lainnya. Maka hobi-hobi kamu tadi bisa kamu jadikan sebagai peluang bisnis dengan cara membuka kursus ataupun kursus dari hobi-hobi kamu. Sebagai contoh kamu memiliki hobi bermain gitar, maka cobalah untuk membuat kursus gitar bagi orang-orang yang ingin belajar gitar. Dari kelas ini sangat berpotensi untuk kamu bisa


Ciptakan Nilai Jual Dari Hobi

hobi memasak
foto by hobbybareng.blogspot.com
Tidak hanya membuka sebuah kursus kamu bisa mencari nilai jual dari hobi yang kamu miliki. Nilai jual ini bisa kamu jadikan sebuah pendapatan lainnya. Sebagai contoh bagi kamu yang memiliki hobi bermain gitar maka tidak ada salahnya jika kamu juga menjual gitar dan juga perlengkapan bermain gitar lainnya. Apalagi saat kamu sudah membuka kursus maka pembelian gitar bisa dimasukan kedalam biaya kurus.


Ciptakan Komunitas Hobi

hobi sepeda
foto by kompas.com

Saat kamu sudah memiliki nilai jual dari hobi kamu selain membuka kursus. Maka kamu bisa membuat komunitas dari hobi yang menjadi ajang untuk mempererat kamu dengan orang-orang yang memiliki hobi sama denganmu. Ketika sudah besar komunitasmu ini akan menjadi sebuah pasar yang sangat potensial untuk ditawarkan produk yang kamu jual tadi.


Itulah tiga cara agar kamu lebih mudah menjadi seorang entrepreneur. Semoga langkah pertama dalam memulai bisnis menjadi lebih menyenangkan karena ini merupakan hobi yang kamu sukai.

Tulisan ini disumbangkan untuk jadi artikel situs jadimandiri.org

Tidak ada komentar:

Posting Komentar